Di bulan Ramadhan saat pandemi ini, justru saat ini adalah momen yang tepat untuk memperbanyak sedekah. Karena kita bersedakah dapat dua keutamaan: (1) bersedekah pada bulan yang pahalanya berlipat-lipat, (2) bersedekah pada hari orang kesulitan.
Namun di tahun ini puasa Ramadhan terasa berbeda dengan merebaknya virus Corona. Karena dengan merebaknya virus ini semua kegiatan peribadahan yang tadinya dapat kita lakukan secara berjamaah di Masjid seperti buka puasa bersama, sholat berjamaah 5 waktu yang dilanjut sholat Tarawih dan sholat Witr kini semua itu harus dilakukan di rumah masih-masing.
Selain melakukan ibadah, kini hampir semua kegiatan belajar dan bekerja pun dilakukan di rumah. Namun di sisi lain, masih ada yang harus berjuang melawan virus Corona di garis depan, yakni para tenaga kesehatan.
Banyak kita dengar berita, tentang keluh kesah para tenaga kesehatan yang terjadi hampir di setiap Rumah Sakit akan langkanya barang medis seperti, baju APD (Alat Pelindung Diri), Face Shield, Nurse Cap, Kacamata Medis / Goggle, Handschoen, dsb. Oleh karena itu banyak sekali para tenaga kesahatan yang mengakali kelangkaan tersebut – terutama baju APD – dengan membuatnya dari jas hujan, sungguh menyedihkan sekali.
Melihat kondisi seperti ini banyak donatur yang terketuk hatinya untuk menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu pada tenaga kesehatan dalam melawan virus Corona. Seperti yang dilakukan ibu Monti dari Synergy Technica 2 melalui “Terima Kasih Independent Social Act”, beliau memberikan bantuan berupa Baju APD, Face Shield, Nurse Cap, Kacamata Goggle dan Handschoen yang kemudian diberikan untuk Rumah Sakit khusus pasien Covid-19 RSUP. Persahabatan Jakarta Timur melalui PT. Visi Sejahtera Medika.
Bagi para donatur yang ingin ikut berpartisipasi dalam membantu para tenaga kesehatan dalam melawan virus Corona berupa barang-barang medis seperti baju APD, Handscoen, Antiseptic Wash, Hand Sanitizer, Masker, dsb. Anda dapat menghubungi kami, PT. Visi Sejahtera Medika di nomor 0812-2682-6502.